Lampung Timur, 15 Agustus 2025 — PT Pupuk Indonesia (Persero) bersama Dinas Pertanian Kabupaten Lampung Timur melaksanakan Rapat Koordinasi Penyaluran Pupuk Bersubsidi bertempat di Kantor CV Niaga Agro Sentosa, Desa Banjarejo, Kecamatan Batanghari.
Rapat dihadiri oleh jajaran pejabat dan petugas pertanian dari berbagai tingkatan, termasuk Kabid PSP Provinsi Lampung, KUPTD Pelatihan dan Penyuluhan Pertanian Provinsi Lampung, Kepala Dinas Ketahanan Pangan Tanaman Pangan Hortikultura dan Perkebunan Kabupaten Lampung Timur, Kabid PSP Kabupaten Lampung Timur, Kabid Penyuluhan Kabupaten Lampung Timur, serta seluruh Petugas Penyuluh Lapangan (PPL) se-Kabupaten Lampung Timur, masing-masing diwakili oleh Koordinator Penyuluh (Korluh) dan petugas input e-RDKK serta Distributor, Kios Pengecer dan Tamu Undangan lainnya.
Narasumber utama, Dr. Drs. Jekvy Hendra, M.Si (Direktur Pupuk Kementerian Pertanian) dan Robby Setiabudi Madjid (Direktur Supply Chain PT Pupuk Indonesia), menyampaikan arahan terkait percepatan dan ketepatan penyaluran pupuk bersubsidi.
Agenda pembahasan meliputi:
• Penyusunan kebutuhan pupuk berdasarkan Rencana Definitif Kebutuhan Kelompok (RDKK);
• Penetapan dan realokasi alokasi pupuk;
• Mekanisme distribusi tertutup hingga ke petani penerima;
• Proses verifikasi dan validasi data penyaluran.
Rapat ini dilaksanakan menjelang berakhirnya proses input e-RDKK pada 16 Agustus 2025, sehingga diharapkan seluruh pihak dapat berkoordinasi secara optimal untuk memastikan pupuk bersubsidi tersalurkan tepat jumlah, tepat waktu, dan tepat sasaran.
Posting Komentar untuk "Rapat Koordinasi Penyaluran Pupuk Bersubsidi Digelar di Lampung Timur"